Latest News

Wudlu

Wudlu adalah cara kita untuk mensucikan diri dari hadats kecil.
Sebagaimana kita tau,kita sering melaksanakan wudlu sebelum kita sholat,tetapi sebenarnya bukan hanya karena sholat saja kita wudlu,masih ada beberapa  hal lagi yang dimana ketika sebelum kita melaksanakan hal tersebut kita harus mempunyai wudlu.
Tapi sebelum kit membahas itu,kita akan mencoba membahas dulu hal-hal apa saja yang tidaak di perbolehkan ketika kita mempunyai hadats kecil ( tidak mempunyai wudlu )
Wudlu
Wudlu


Hal-Hal Yang Diharamkan Ketika Mempunyai Hadats Kecil (Tidak Punya Wudlu )

  1. Sholat
  2. Thowaf
  3. Menyentuh al-qur'an
  4. Membawa al-qur'an
Catatan : Haram juga menyentuh tas,kantong atau peti al-qur'an selama al-qur'an tersebut ada dalam benda2 tersebut,dan halal membulak balikkan lembaran al-qur'an menggunakan kayu.Dan halal juga membawa tafsir dimana sudah terbukti tafsirannya tersebut lebih banyak dari pada yang di tafsirkan (al-qur'an).
Itulah beberapa hal yang diharamkan ketika kita tidak mempunya wudlu.
Nah sekarang kita akan membahas hal-hal yang perlu (wajib) kita laksanakan ketika sedang wudlu,atau sering di sebut fardlu wudlu.

Fardlu Wudlu Ada 6


  1. Niat (yang di barengkan ketika pertama membasuh satu titik dari wajah) kemudian orang yang wudlu berniat dalam hatinya "aku berniat menghilangkan hadats kecil fardlu lillahi ta'ala" atau "aku berniat wudlu fardlu lillahi ta'ala"
  2. Membasuh wajah dari tempat pertama jadinya rambut sampai dagu dan dari ujung telinga (tempat memakai anting) sampai ujung telinga yang lain.
  3.  Membasuh tangan sampai sikutnya
  4.  Mengusap satu juz dari kulit kepala
  5.  Membasuh 2 kaki (sampai mata kakinya)
  6. Tertib. Maksudnya yaitu mendahulukan wajah sebelum dua tangan,dua tangan sebelum kepala,dan kepala sebelum 2 kaki.

Ada 4 perkara yang membatalkan terhadap wudlu

  1.   Keluarnya sesuatu dari qubul atau dubur,kecuali air mani.
  2. Hilangnya akal,entah itu karena gila,mabuk,sakit (koma) atau tidur,kecuali orang yang tidur  sambil duduk dan ketika tidurnya tidak goyang sehingga teranagkat 2 buah pantatnya orang tersebut. 
  3. Bersentuhannya kulit laki2 dan perempuan yang bukan muhrim tanpa ada sesuatu yang menghalangi (contoh kain),meskipun salah satu dari perempuan atau laki2 itu sudah pikun.
  4. Menyentuh bagian depan alat kelamin laki2 atau menyentuh anus dubur menggunakan batin telapak tangan (bagian depan).



Nah,semua tentang bersuci ketika berhadats kecil (tidak punya wudlu) sudah di bahas mulai dari hal2 apa yg di haramkan ketika berhadats kecil,fardlu wudlu,dan yang terakhir yang kita bahas soal wudlu diatas tentang hal2 yg membatalkan terhadap wudlu.

Satu bahasan tentang bersuci (bagian wudlu sudah selesai di bahas,insya allah pada postingan selanjutnya saya akan mencoba membahas tentang adus (mandi besar).

3 Responses to "Wudlu"